Masyarakat Sadia Gelar Upacara Mengenang Para Pejuang Kemerdekaan -->
Cari Berita

Free Space 970 X 90px

Masyarakat Sadia Gelar Upacara Mengenang Para Pejuang Kemerdekaan

Thursday, August 17, 2017

Bima, mimbarntb.com- Masyarakat Sadia bersama RT/RW juga para pemuda gelar upacara bendera 17 Agustus 2017 di lapangan serba guna Sadia Dua Kelurahan Sadia Kota Bima. Menurut Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Amirudin bahwa Upacara HUT 72 tahun Kemerdekaan Indonesia itu sebagai bentuk untuk mengenang kembali perjuangan dan pengorbanan para pejuang-pejuang Indonesia dalam menegakkan kemerdekan Republik Indonesia.

"Upacara masyarakat ini baru pertama kali dilakukan, semoga menjadi contoh bagi masyarakat lainnya dalam membentuk jiwa merah putih dan mengenang kembali  jasa para pahlawan" jelas Amirudin.

Pada HUT RI ke 72, yang menjadi inspektur upacara yaitu ketua RW. 02.Tidak hanya upacara bendera, pemuda Sadia juga mengadakan berbagai lomba yaitu lomba lari karung untuk anak-anak,tarian tradisional, biola dan gendang oleh sanggar sandaka angi. Selain itu Amirudin menyatakan agenda berikutnya akan berlanjut ke Idul Qurban bersama masyarakat yang akan turut dihadiri oleh putra asli sadia Anggota DPRD Provinsi. NTB, juga sekaligus sebagai donatur kegiatan tersebut.

"Ada beberapa angenda yang kami lakukan dan yang sudah dilaksanakan adalah Doa Dana selama tiga hari berturut-turut, doa dana ini untuk kesalamatan Dana Ro rasa, agenda Gerak jalan sudah dilaksanakan. Anggota DPRD Prop. NTB Ahmad yadiansyah yang langsung memberikan hadiah tunai, piala dan hadiah lain" ungkap Amirudin (17/8/2017).