SYAFA'AD Ajak Masyarakat Ciptakan Iklim Pemilukada Damai, Sejuk & Konduksif -->
Cari Berita

Free Space 970 X 90px

SYAFA'AD Ajak Masyarakat Ciptakan Iklim Pemilukada Damai, Sejuk & Konduksif

Saturday, September 12, 2020

Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bima, H. Syafruddin HM Nur dan Ady Mahyudi mengajak semua pihak dan masyarakat untuk bersama - sama menciptakan iklim pemilukada damai, sejuk serta pemilu yang sejuk penuh kekeluargaan. 
BIMA, MIMBARNTB.COM -- Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bima periode 2020-2025 H. Syafruddin HM Nur, M. Pd dan Ady Mahyudi disingkat Syafa'ad mengajak masyarakat Kabupaten Bima untuk tetap menjaga suasana dan situasi yang sejuk, damai serta kondusif dalam rangka menghadapi pilkada serentak 2020 di Kabupaten Bima 9 Desember mendatang.

"Bismillahirrahmaanirrahiim. Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bima untuk senantiasa menjaga kondusifitas, perdamaian serta keamanan di moment pesta pilkada 2020 ini" demikian ajakan tokoh yang dikenal santun tersebut. 

H Safru mengharapkan kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga iklim yang kondusif serta mendukung pemerintah juga TNI dan Polri, KPU dan Bawaslu dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah Kabupaten Bima. Serta menjaga tali ukhuwah islamiah di tengah - tengah kehidupan bermasyarakat Supaya pemilukada berlangsung sukses serta membawa berkah bagi kebaikan dan kemajuan di Kabupaten Bima. 

"Kita berharap, agar jangan ada yang saling memanas-manasi, saling memprovokasi antara satu dengan yang lain. Kita semua adalah saudara. Menjaga ukhuwah islamiah di antara kita adalah tugas bersama. Kesadaran kita tentu saja akan berimplikasi pada capaian pilkada yang sukses sesuai cita-cita bersama. Semoga pesta demokrasi ini akan membawa berkah bagi kebaikan dan kemajuan Kabupaten Bima yang sama-sama kita cintai ini di masa mendatang, aamiin," harapan Drs. H Syafruddin HM. Nur. 

"Demikian himbauan kami. Atas kerja sama yang baik, untuk menjaga stabilitas pilkada dan daerah ini, kami ucapkan terimakasih. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh," tambahnya. 

(mb01)