Ini Penjelasan Kontraktor Terkait Ambruknya Bangunan PKM Parado -->
Cari Berita

Free Space 970 X 90px

Ini Penjelasan Kontraktor Terkait Ambruknya Bangunan PKM Parado

Thursday, November 15, 2018

pelaksana Pembangunan Puskesmas Parado, Muhamad 
BIMA, MIMBARNTB.com | Proyek pengerjaan bangunan Puskesmas di Kecamatan Parado Kabupaten Bima tiba-tiba saja sebagian bangunannya Roboh, padahal proyek tersebut belum selesai dibangun. Pembangunan ini menelan anggaran yang tidak sedikit yaitu sebesar Rp. 7.736.000.000 (Tujuh Milyar Tujuh Ratus Tiga Puluh Enam Juta) yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) menjadi Dana Alokasi Khusus (DAK) Afirmasi Tahun 2018. 


Menanggapi protes pemuda asal Parado, Pihak pelaksana pembangunan Puskesmas Parado Muhammad, menjelaskan kepada media MIMBARNTB pada Kamis (15/11) kemarin lewat WhastApp, dia mengatakan robohnya sebagian bangunan Puskesmas Parado disebabkan oleh kesalahan tukang yang terlalu cepat melepas alat penyangga penahan cor sehingga Kanopi bangunan roboh dan tidak disebabkan oleh hal-hal lain.
Inilah bangunan Puskesmas Parado yang Roboh
"Pernyataan tersebut belum dikonfirmasi ke saya kenapa sebabnya salah satu kanopinya jatuh, sebab itu murni kesalahan tukangnya karna umur cornya baru 4 hari udah berani dia bongkar, itu sebabnya cor jatuh karna dibuka belum sesuai hari yang kita tentukan," jelas Pihak Kontraktor, Muhammad.

Dikatakan Muhamad, pihaknya menyanggupi dan akan segera memperbaikinya.

"Kami sebagai pelaksana akan memperbaikinya, itu kejadian yang real di lapangan bukan seperti yang diberitakan dan bisa dicek langsung di lokasi bagaimana fisik pekerjaan kami," ungkap Muhamad. (MB01)