Diduga Curi Mobil Mewah, 2 Pelajar Ditangkap Tim Puma Polres Bima Kota -->
Cari Berita

Free Space 970 X 90px

Diduga Curi Mobil Mewah, 2 Pelajar Ditangkap Tim Puma Polres Bima Kota

Friday, January 21, 2022


BIMAMIMBARNTB.COM - Tim Puma 2 Polres Bima Kota melakukan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KYRD). 


Tim puma 2 yang dipimpin oleh Katim Aiptu Hero Suharjo akan terus menindak dan memberantas kasus 3C yaitu Curas, Curat dan Curanmor. 

Kasi Humas Polres Bima Kota Iptu Jufrin menjelaskan, tim 2 puma menangkap dua terduga pelaku curanmor di Jl. Lintas Sumbawa -Bima Kab. Sumbawa Nusa Tenggara Barat, Jum'at (21/1/2022) sekira pukul 05:00 wita. 

"Adapun 2 terduga pelaku masing-masing berinisial AB (14) dan ML (15). Kedua orang ini adalah masih berstatus pelajar, warga Kelurahan Penaraga, Kecamatan Rasana'e Timur, Kota Bima," beber Iptu Jufrin berdasarkan pres rilis diterima media ini, Jum'at sore (21/1/2022). 

Lebih lanjut Iptu Jufrin menjelaskan, selain mengamankan para terduga pelaku, Tim juga mengamankan barang bukti berupa Satu unit Mobil Merk Mitsubishi Pajero Sport warna hitam, nomor polisi DR 1556 BL, Nk : MMBGRKG40BF037234, Ns : 4D56UCCW6683, satu buah kunci kontak dan selembar STNK.

"Modus operandi terduga pelaku, naik keatap rumah yang dalam keadaan kosong dan membuka genteng, kemudian masuk kedalam kamar korban melalui plafon dan kemudian pelaku mengambil uang dari dalam dompet korban yang berada didalam lemari korban Rp.6.500.000 lalu mengambil kunci serep mobil, pelaku keluar kembali lewat genteng yang telah dibuka, kemudian pelaku masuk kedalam gudang mengambil palu dan memukul gembok pagar, lalu membuka pagar, selanjutnya mengeluarkan mobil tersebut serta meninggalkan TKP," jelasnya. 

Iptu Jufrin menjelaskan pula kronologi penangkapan para terduga pelaku. Kata dia, penangkapan dilakukan dengan menindaklanjuti laporan pengaduan dari masyarakat yang mengalami kehilangan mobilnya. 

"Tim melakukan penyelidikan keberadaan terduga pelaku dan barang bukti. Sekira pukul 02.30 wita, tim mendapat informasi keberadaan pelaku dan mobil curian yang sedang melintasi Jln. lintas Bima - Sumbawa. Tim dipimpin Aiptu Hero Suharjo bergerak cepat ke lokasi keberadaan mobil tersebut. Sekira pukul 05.00 wita, tim tiba di Desa Lape, Sumbawa dan mendapati para pelaku sedang tertidur didalam mobil, selanjutnya Tim berusaha membangunkan para pelaku untuk mengecek identitas kendaraan sesuai dengan yang dilaporkan oleh pelapor," terangnya. 

Untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya, para terduga pelaku bersama barang bukti akhirnya amankan ke Mako Polres Bima Kota. 

(Red)