Apel Siaga Beach Clean Up Day di Laksanakan di Destinasi Lawata -->
Cari Berita

Free Space 970 X 90px

Apel Siaga Beach Clean Up Day di Laksanakan di Destinasi Lawata

Sunday, September 17, 2023

Wali Kota Bima, H. Muhammad Lutfi pimpinan Apel Siaga Beach Clean Up Day di Laksanakan di Destinasi Lawata

Kota Bima -- Dengan semangat kebersamaan dan tekad yang kuat untuk mempromosikan kebersihan lingkungan, khususnya sepanjang pantai Lawata, Wali Kota Bima, H. Muhammad Lutfi, memimpin Apel Siaga Beach Clean Up Day, Minggu (17/9/2023).


Dalam sambutannya, Ia menekankan pentingnya kesadaran bersama untuk menjaga kebersihan lingkungan dan merawat kawasan pesisir guna menjadikan Kota Bima sebagai salah satu destinasi wisata yang gemilang di masa depan.

Event yang diadakan pada tanggal 17 September ini berhasil mengumpulkan banyak warga dan pemangku kepentingan setempat yang antusias untuk berpartisipasi dalam upaya menjaga keasrian pantai Lawata.

Dengan penuh semangat H. Lutfi ungkapkan tentang bagaimana upaya bersama dalam membersihkan pantai. "Ini merupakan langkah konkret menuju cita-cita menjadikan Kota Bima sebagai destinasi wisata yang mendunia," tuturnya.

Selain mengkampanyekan pentingnya kebersihan lingkungan, Apel Siaga Beach Clean Up Day juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang upaya pelestarian alam, perlunya mengurangi limbah plastik, serta menjaga keindahan dan keragaman ekosistem pesisir.

Tak lupa, Wali Kota Bima mengajak seluruh masyarakat dan pihak terkait untuk terus mendukung dan aktif berpartisipasi dalam program-program kebersihan lingkungan yang akan dilaksanakan di masa depan.

"Saya percaya bahwa dengan kerja sama yang solid, Kota Bima akan menjadi contoh sukses dalam menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan, sambil meraih prestasi sebagai destinasi wisata yang menarik," ungkapnya.

Masyarakat setempat pun sangat antusias menyambut Apel Siaga Beach Clean Up Day ini, dengan harapan bahwa upaya ini akan berlanjut dan menjadi pergerakan positif yang berkelanjutan untuk menjaga keasrian pantai Lawata dan lingkungan Kota Bima secara keseluruhan.

(tim).