Hindari Opgab, Puluhan Kendaraan Nangkring di Trotoar Jalan Negara -->
Cari Berita

Free Space 970 X 90px

Hindari Opgab, Puluhan Kendaraan Nangkring di Trotoar Jalan Negara

Wednesday, May 17, 2017

Puluhan Pengendara Nangkring di Trotoar untuk Menghindari Operasi Gabungan Lalu Lintas.

Bima, Mimbarntb.com— Kendati sasaran Operasi gabungan (Opgab) lalu lintas menyadarkan pengendara aga menaati seluruh ketentuan. Namun tak semua masyarakat ingin menjadi sasaran kegiatan serentak seluruh Indonesia tersebut. Buktinya, Selasa (16/5/2017), puluhan pengendara nangkring di trotoar jalan negara di perbatasan Dusun Niu Desa Panda Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima untuk menghindari Opgab.

 Pantauan Berita11.com, umumnya pemilik kendaraan yang menghindari Opgab merupakan pengedara sepeda motor. Sebagian pengendara memilih menerobos petugas dengan melintas secara bersamaan. Beberapa pengendara ada yang mengurungkan niat tersebut karena banyaknya petugas.

Puluhan kendaraan tertahan di trotoar jalan. Kebanyakan pengendara tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM), belum taat membayar pajak kendaraan dan belum memperpanjang Surat Tanda Kendaraan Bermotor (STNK). Selain itu ada juga pengendara yang tidak menggunakan helm, spion dan plat kendaraan.

Untuk menghindari Opgab, sebagian pengendara berteduh dengan duduk di tepi ruas jalan. Pemandangan seperti ini terjadi sepekan terakhir sejak aparat menggelar Opgab. (ID)