Aliansi Pemuda Peduli Bima Desak Penegak Hukum, Tahan Andi -->
Cari Berita

Free Space 970 X 90px

Aliansi Pemuda Peduli Bima Desak Penegak Hukum, Tahan Andi

Friday, October 13, 2017

BIMA, MIMBARNTB.com - Dinilai lambannya penanganan kasus bocornya kunci jawaban tes seleksi perangkat desa Kabupaten Bima yang sedang ditangani oleh pihak kepolisian saat ini, Aliansi Pemuda Peduli Bima (APPB) mendesak Polres Bima Kota untuk segera menahan Andi Sirajudin selaku kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMDes) Kabupaten Bima.

Yang sebelah kiri, Ade Imam Zikrullah, sedang menunjukan surat pemberitahuan aksi di depan Diadukcapil Kabupaten Bima Jum'at 13/10/17
"Kami berencana aksi demonstrasi di Polresta Bima Kota, Senin, 16/10/17. Mendesak Polres Bima Kota, agar segera menahan dan membongkar keterlibatan Andi Sirajudin selaku Kepala DPMDes Kabupaten Bima". Hal tersebut disampaikan oleh Imam kepada mimbarntb.com Jum'at (13/10) depan Kantor Disdukcapil Kab. Bima.
Surat pemberitahuan aksi 
Imam juga ungkapkan harapannya, agar penyidik yang menangani kasus tersebut harus bekerja keras dalam membongkar dalang dibalik bocornya kunci jawaban tes seleksi perangkat desa.

Menanggapi rencana aksi dari Aliansi Pemuda Peduli Bima (APPB) tersebut, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMDES) Kab. Bima, Andi Sirajudin saat dikonfirmasi lewat via selulernya, mengatakan "Terkait masalah tersebut, jangan demo di DPMDes, silahkan pertanyakan ke pihak kepolisian" (13/10/17). (MB 01)