Hut Kab. Bima Ke 377, Bupati Ajak Partisipasi Masyarakat Membangun Bima Yang Ramah -->
Cari Berita

Free Space 970 X 90px

Hut Kab. Bima Ke 377, Bupati Ajak Partisipasi Masyarakat Membangun Bima Yang Ramah

Wednesday, July 5, 2017

Kabupaten Bima, Mimbarntb.com - Upacara Hari ulang tahun Kabupaten Bima yang ke 377 di pusatkan dihalam kantor Bupati Bima Kecematan Woha, Bupati dan Wakil Bupati Bima mengajak semua masyarakat Membangun Bima Relegius, Aman, Makmur, Amanah dan Handal (RAMAH) Rabu (5/7/2017). 
Bupati dan Wakil Bupati Bima Pada Saat Hut Bima ke 377
Hj. Indah Dhamayanti Putri dan Drs. H. Dahlan M. Noer, berserta tamu undangan upacara.

Dalam sambutannya Bupati Bima Hj. Indah Damayanti Putri mengajak semua lapisan masyarakat Kab. Bima agar berpastisipasi secara aktif dalam membangun Bima yang ramah.

Membangun Bima ramah bukan hanya tanggung jawab pemerintah daerah saja, tapi juga semua masyarakat Kab. Bima.

"Saya menyadari membangun Bima ramah itu tidak seperti membalikan telapak tanggan."ungkapnya Bupati Bima. 

Ajakan bupati itu ditujukan untuk seluruh masyarakat agar bahu membahu untuk membangun Kab.Bima lebih maju lagi. 

Umi Dinda mengatakan persoalan Konflik antar kampung menjadi tugas utama yang harus ditangani oleh Pemda Kab.
Bima. 

ucapan terima kasih Bupati kepada semua lapisan masyarakat dan juga elemen masyarakat Atas kerja samanya selama ini, sehingga pemerintah Kabupaten Bima mendapatkan penghargaan wajar tanpa pengecualian (WTP) dari BPK RI. 

Bupati juga meminta dukungan masyarakat agar dapat menyelesaikan pembangunan kantor Bupati Bima secepatnya. 

Sedangkan berkaitan dengan proses perpindahan kantor Bupati, sebagian OPD pemerintah daerah sudah pindah sejak beberapa bulan lalu. 

Bupati berharap kepada masyarakat yang dekat kompleks kantor bupati agar sama sama merawat  dan menjaga. Tutupnya