Baca Juga
Kota Bima. - Sepanjang jalan di depan Pertamina atau Jalan Sultan Muhamad Salahuddin, Dara, Kecamatan Rasanae Barat Kota Bima, Nusa Tenggara Barat tampak gelap gulita saat malam hari karena lampu penerangan tidak berfungsi atau sudah rusak.
|
Kondisi jalan depan Pertamina tampak gelap gulita di malam hari, Sabtu (4/11). |
Pantauan langsung media ini, Sabtu (4/11/2023) saat malam hari, terlihat Jalan penghubung antar Kota dan Kabupaten Bima itu gelap gulita.
Kondisi ini menimbulkan rasa cemas dari warga yang melintas juga nongkrong sembari minuman kopi di bibir pantai atau di bahu jalan setempat lantaran suasana gelap tersebut akan rawan terjadinya aksi kriminalitas (kejahatan).
Penjabat (Pj) Wali Kota Bima, H Mohammad Rum dikonfirmasi mimbar NTB via WhatsApp merespon cepat, langsung menyampaikan kondisi tersebut ke Dinas Perhubungan Kota Bima, diperintahkan untuk turun ke lokasi serta melakukan patroli.
Hasil koordinasi Pj Wali Kota Bima dengan dinas terkait, diakui memang kondisi jalan setempat gelap. Untuk itu akan dipasang lampu penerangan mengingat sudah dianggarkan di dalam APBD perubahan tahun 2023 ini.
"Memang di depan pertamina terlalu jauh jaraknya dan akan dipasang di perubahan ini penambahannya. Hanya lampu bholam 50 depan Pertamina, itu nyala di Wilayah Pertamina masuk 3 tiang baru di anggaran perubahan, sama lawata 2 dan perbatasan kota 3. Akan ditambah 2 tiang tengah lampu dobel ada di APBD perubahan," kutip pegawai Dishub diteruskan oleh Pj Wali Kota Bima ke mimbar NTB.
(**)